Forum Meurumpok Rakan Angkatan 2011 adakan Fun Mini Soccer

Ist

Meulaboh – Forum Meurumpok Rakan Angkatan (Meurangak) 2011 Siap Mengadakan Fun Mini Soccer Angkatan 2011 se-Aceh Barat memperebutkan Trophy Penasehat Angkatan Aed Safa.

Ketua Panitia Pelaksana, Teuku Chalel Suria Nanda mengatakan kegiatan tersebut dilaksanakan atas dasar ajang silaturrahmi antar sesama teman-teman angkatan 2011 se-Aceh Barat melalui kegiatan olahraga.

“Kami punya hoby yang sama sehingga dapat menyatukan kembali hubungan emosional yang baik dengan teman-teman angkatan dari setiap kecamatan di Aceh Barat,
” kata Teuku Chalel

Hal senada juga di ungkapkan oleh penasehat angkatan 2011 Said Feriyal Akbar, S.E, katanya, kegiatan tersebut dilaksanakan atas dasar kekeluargaan dan menjadi generasi yang positif serta terbebas dari narkoba dan judi online, pungkasnya.

Poster Kegiatan

Menurutnya, pemerintah sekarang sedang mencanangkan program agar generasi muda dapat terus berkarya dan membiasakan diri dengan hal-hal yang positif baik dalam aktifitas sehari-hari maupun dalam dunia kerja.

“Ini salah satu bentuk dukungan kita terhadap program pemerintah yang sedang berjalan,” Ujar  aed Safa,  panggilan akrab Said Feriyal Akbar

Kecuali itu, ketua Meurumpok Rakan (Meurangak) Angkatan 2011, Teuku Hilta Indra Maulana mengharapkan partisipasi dari semua elemen terutama unsur di Aceh Barat agar kegiatan tersebut dapat berjalan secara lancar dan sukses.

“Semoga kegiatan ini dapat menjadi acuan bagi generasi muda Aceh Barat kedepan, betapa pentingnya merawat silaturrahmi dan mengembangkan diri dalam hal yang positif. Sehingga bisa terbebas dari kebiasaan buruk yang dapat merusak mental dan menjadi pribadi lebih produktif,” demikian harap Hilta.

Pos terkait