Bireuen – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Aceh Besar, Hj. Rita Mayasari, Sabtu (13/13/2025) mengunjungi para korban Banjir bandang di Kabupaten Pidie Jaya dan Bireuen.
Kunjungan tersebut merupakan bentuk kepedulian dan solidaritas Pemerintah Kabupaten Aceh Besar yang serius terhadap korban bencana alam yang menimpa Aceh akhir November lalu.
Rombongan TP-PKK Aceh Besar disambut langsung oleh Ketua TP-PKK Kabupaten Bireuen, Sadriah Mukhlis, di lokasi penyaluran bantuan.
Dalam kegiatan itu,Rombongan Ketua TP-PKK Aceh Besar didampingi Ketua TP-PKK Bireuen, meninjau kondisi para korban banjir di sejumlah titik pengungsian sekaligus menyerahkan bantuan kebutuhan pokok kepada warga terdampak.
Kunjungan kemanusiaan ini merupakan wujud kepedulian dan solidaritas TP-PKK Aceh Besar bersama Dharma Wanita Persatuan (DWP), Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT), serta Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Aceh Besar terhadap masyarakat yang terdampak bencana banjir.
Ketua TP-PKK Aceh Besar Hj. Rita Mayasari mengatakan, kehadiran pihaknya tidak hanya untuk menyalurkan bantuan logistik, tetapi juga memberikan dukungan moril kepada masyarakat agar tetap tabah dan kuat menghadapi cobaan.
“Kami sengaja datang langsung ke lokasi untuk melihat kondisi masyarakat sekaligus menyampaikan rasa empati dan kepedulian. Semoga kehadiran kami dapat memberi semangat dan meringankan beban saudara-saudara kita yang terdampak banjir,” ujar Rita Mayasari
Melalui kegiatan ini, TP-PKK Aceh Besar berharap semangat gotong royong dan solidaritas antar daerah terus terjaga, khususnya dalam menghadapi bencana alam.
“Semoga masyarakat yang terdampak diberikan kesabaran dan kekuatan, serta kondisi segera pulih sehingga dapat kembali menjalani aktivitas seperti biasa,” demikian harapnya.
Sementara itu, Ketua TP-PKK Kabupaten Bireuen, Sadriah Mukhlis, menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kepedulian TP-PKK Aceh Besar yang telah hadir langsung serta menyalurkan bantuan kepada masyarakat di wilayahnya.
“Atas nama TP-PKK dan masyarakat Bireuen, kami mengucapkan terima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan. Ini sangat berarti bagi masyarakat kami yang sedang mengalami musibah,” ujarnya.
Adapun bantuan yang disalurkan meliputi beras, air mineral, kain sarung, mukena, pakaian dalam pria, wanita, dan anak-anak, pakaian anak-anak, pakaian layak pakai, serta perlengkapan mandi dan cuci. Selain itu, turut disalurkan masker dewasa dan anak-anak, snack dan roti gandum, kecap, telur, minyak goreng, garam, susu dan Pemberian Makanan Tambahan (PMT), tisu, popok bayi dan lansia, serta pembalut wanita.





