Kota Jantho – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Besar Maulana Akhbar, mengajak masyarakat Aceh Besar untuk menggunakan hak pilihnya secara bebas dab bijaksana dalam pilkada 2024, tanpa adanya provokasi maupun intimidasi.
“Kami berharap agra Pilkada Aceh Besar berlangsung stabil dan kondusif. Jangan sampai ada pihak yang memprovokasi atau mengintimidasi pasangan calon mana pun,” pesan Anggota Dewan termuda di Aceh Besar ini, di Kota Jantho sekira dua pecan sebelum Pilkada 2024 berlangsung.
Dia juga mengimbau masyarakat agar cerdas menentukan pimpinan yang dipilih dan memiliki rekam jejak dan dedikasi yang jelas dalam bekerja untuk kepentingan rakyat.
“Selektif dalam memilih pemimpin dengan mengedepankan rekam jejak yang baik dan visi-misi yang jelas dan beroreintasi pada kepentingan masyarakat,” terangnya.
Maulana menekankan pentingnya peran serta seluruh elemen masyarakat dalam menciptakan pemilukad yang damai dan demokratis.
“Mewujudkan pilkada damai dan adil bukan semata tanggungjawab KPU,KIP dan BAwaslu, tapi perlu dorongan kuat dari seluruh elemen masyarakat,” demikian pesannya.





